Home » » Beberapa Pendapat Netizen Tentang Kereta Tidur/Sleeper Luxury Class

Beberapa Pendapat Netizen Tentang Kereta Tidur/Sleeper Luxury Class

Yuk intip Beberapa Pendapat Netizen Tentang Kereta Tidur/Sleeper Luxury Class yang berhasil kami himpun dari sumber facebook. Kereta Luxury Class dirangkaikan atau digandengkan dengan kereta reguler, saat ini dengan Argo Bromo Anggrek Surabaya Jakarta atau sebaliknya. Anda bisa naik kereta tersebut dengan harga promo sampai dengan 30 Juni 2018.

Apa kekurangan dan kelebihan kereta luxury class dari PT KAI ? Secara umum kelebihannya ada pada kenyamanan dalam perjalanan. Untuk desain interior sepertinya sudah bagus, untuk desain kursi juga sudah bagus karena bisa di reclining hingga 170 derajat sehingga memungkinkan untuk tidur dengan nyenyak.

Goncangan minim dan suaranya juga tidak bising banget. Beda dengan kereta eksekutif buatan tahun 2016. Untuk perjalanan jauh Surabaya Jakarta sudah lebih dari layak. Dapat satu kali makan dan snack.

Untuk kekurangan KA Luxury class adalah penyekat kursi yang terlalu pendek yang dikawatirkan mengganggu kenyamanan penumpang lain, privasi juga. Semisal kita lagi tidur ternyata ada penumpang lewat sehingga membuat kita tidak nyaman tidur/istirahat.

Interior Kereta Sleeper Luxury Class


Interior Luxury Class

Keputusan akhir menggunakan kereta jenis ini atau tidak tergantung dari konsumen/penumpang yang pasti sudah mempertimbangkan untung ruginya.